Beberapa Istilah Jaringan Komputer

Home » » Beberapa Istilah Jaringan Komputer
Jaringan

AksFullShare-Kali ini saya akan berbagi tentang pelajaran mata kuliah jaringan komputer, berikut beberapa pengertian istilah jaringan komputer yg telah saya kenal dan pelajari sedikit.
1. Terminal pseudo
Terminal pseudo merupakan terminal untuk mendukung koneksi telnet, rlogin, terminal xwindows, sshd dan lain sebagainya. Terminal ini juga berpengaruh pada banyaknya user yang dapat terhubung kedalam system FreeBSD.


2. Port
 
Port adalah alamat yang membedakan koneksi TCP yang berbeda-beda pada mesin yang sama (lihat Pengalamatan TCP/IP). Port TCP adalah nomor yang mengindentifikasi koneksi dalam mesin spesifik. Semua aplikasi upper-layer yang menggunakan TCP atau UDP memiliki sebuah nomor port yang mengidentifikasikan aplikasi. Bekerja pada layer 3 .


3. HTTP

HTTP (HyperText Transfer Protocol) adalah sebuah  protokol untuk meminta dan menjawab antara client dan server. Sebuh client HTTP seperti web browser, biasanya memulai permintaan dengan membuat hubungan TCP/IP ke port tertentu di tempat yang jauh (biasanya port 80). Sebuah server HTTP yang mendengarkan di port tersebut menunggu client mengirim kode permintaan (request) yang akan meminta halaman yang sudah ditentukan, diikuti dengan pesan MIME yang memiliki beberapa informasi kode kepala yang menjelaskan aspek dari permintaan tersebut, diikut dengan badan dari data tertentu.


4. Session

Session berfungsi untuk Membentuk, memelihara dan menghentikan  koneksi (Mengadakan, mengatur dan mengakhiri session) antara dua buah aplikasi yang sedang berjalan pada simpul-simpul yang berkomunikasi agar tetap lancar dan memastikan data yang masuk  diarahkan ke aplikasi yang benar.

Tugas Session :
  • Menjamin agar data dikirim pada aplikasi yang benar (tidak tertukar) pada suatu host.
  • Memastikan agar hubungan antar aplikasi (pada dua host yang berbeda) berlangsung secara efisien. 

5. SMTP

SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) adalah suatu protokol yang umum digunakan untuk pengiriman surat elektronik atau email di Internet. Protokol ini gunakan untuk mengirimkan data dari komputer pengirim surat elektronik ke server surat elektronik penerima. port SMTP adalah 25.


6. File Transfer Protokol (FTP)

File Transfer Protokol (FTP)
adalah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-menukar file dalam suatu network yang mensupport TCP/IP protokol. Bekerja pada TPC port 20 dan 21.

Fungsi FTP server adalah sebagai berikut :
  • Untuk men-sharing data.
  • Untuk menyediakan indirect atau implicit remote computer.
  • Untuk menyediakan tempat penyimpanan bagi user.
  • Untuk menyediakan transfer data yang reliable dan efisien.

7. Domain Name System

Domain Name System (DNS) merupakan sistem berbentuk database terdistribusi yang akan memetakan/mengkonversikan nama host/mesin/domain ke alamat IP (Internet Protocol) dan sebaliknya.


8. Telnet

Telnet adalah aplikasi remote login Internet. Telnet digunakan untuk login ke komputer lain di Internet dan mengakses berbagai macam pelayanan umum, termasuk katalog perpustakaan dan berbagai macam database.


9. Rlogin

Rlogin adalah suatu sistem yang memudahkan kita untuk bisa masuk dari sistem 1 ke sistem 2 dengan tanpa meminta password root lagi.


10. SSH

SSH adalah aplikasi pengganti remote login seperti telnet, rsh, dan rlogin, yang jauh lebih aman.Fungsi utama aplikasi ini adalah untuk mengakses mesin secara remote. Bekerja pada TPC port 22.

Semoga Bermanfaat...
.
Share this article :