Mengenal Soceng

Home » » Mengenal Soceng

AksFullShare-Apa Yang Di Maksud Dengan Soceng (Social Engineering) ?...  Berikut artikel yang akan membahas mengenai apa itu Soceng :

Pengertian Soceng (Social Engineering)

Nah, Menurut saya Soceng Itu adalah "salah satu cara atau teknik para Hacker  untuk mendapatkan informasi yang di butuhkan untuk mengambil alih (Mencuri) account seseorang dengan memanfaatkan kelemahan dari pemilik account Itu sendiri (human error)".

Menurut Wikipedia

Social Engineering Itu adalah pemerolehan informasi atau maklumat rahasia/sensitif dengan cara menipu pemilik informasi tersebut.

Contoh Sederhana Soceng yang Memanfaatkan Kelemahan Anda:
“Pada saat anda mengakses account anda di warnet misalnya Facebook, karena anda lupa untuk LogOut/Keluar dari account anda bisa saja seseorang memanfaatkan celah tersebut untuk mencuri atau mengobrak-abrik account facebook anda”.
Bahkan saya yakin anda pun pernah menjumpai account facebook seseorang yang tidak di logout di warnet dan mungkin  anda sendiri juga pernah lupa logout sehingga account facebook anda di bajak atau di obrak-abrik oleh teman anda sendiri termasuk saya sendiri juga pernah  mengalami account facebook yang di ganggu oleh teman sendiri hehehe...


TEKNIK SOCIAL ENGINEERING

Secara garis besarr berikut Beberapa Teknik Social Engineering :

1. Phising 
Phising adalah Teknik pencurian informasi yang biasanya dilakukan melalui email dengan mengirimkan kode verifikasi bank atau kartu kredit tertentu dan disertai dengan website palsu yang dibuat sedemikian rupa sehingga terlihat meyakinkan agar target dapat memasukkan account-nya. Teknik phising bisa dilakukan melalui berbagai macam media lain seperti telepon, sms dan banyak lainnya.

2. Persuasion
Persuasion bisa di artikan sebagai teknik psikologis, yaitu memanfaatkan psikologis target untuk dapat memperoleh informasi rahasia suatu account. Metode dasar dari persuasi ini adalah peniruan, menjilat, kenyamanan, dan berpura-pura sebagai teman lama.

3. Dumpster Diving
Dumpster diving adalah pengambilan data dari sampah yang kita anggap tidak berguna. Makanya jangan buang sampah sembarangan, karena para hacker bisa saja mengincar sampah-sampah anda. Contoh sampah yang kemungkinan di incar hacker seperti buku telepon, ktp, dan sebagainya hal inilah yang akan memberikan informasi yang bisa di gunakan untuk mengambil alih account anda.

4. Pretexting
Pretexting adalah suatu teknik yang menggunakan skenario yang diciptakan yang melibatkan korban dengan cara meningkatkan kemungkinan korban membocorkan informasinya sendiri.
5. Baiting
Baiting adalah Trojan horse yang dikirim melalui media elektronik pada target yang mengandalkan rasa ingin tahu target.Biasanya Serangan ini dilakukan dengan memasukkan malware ke dalam flash disk, atau media penyimpanan lainnya dan meninggalkannya di tempat umum, seperti Warnet, telepon umum, WC dll. dengan harapan target akan mengambilnya dan menggunakannya pada komputernya.
Sedikit Tips Mencegah Aksi Social Engineering:
1. Hati-Hati artinya jangan mudah percaya terhadap Orang lain.
2. Gunakan Password yang sulit di identifikasi.
3. Amankan Benda-benda yang bersifat pribadi.
4. Jangan Menampilkan Email, Tanggal lahir dan informasi yang bersifat data pribadi di account sosial anda.
Sekian Dulu, Berhati-hatilah karena Mencegah itu Lebih baik, Semoga artikel ini bermanfaat buat anda dan khususnya buat saya sendiri.





.
Share this article :